Thursday, December 8, 2011

RG2011... Syarat Doa Terkabul: Rizki Yang Halal Dan Baik

 

Syarat Doa Terkabul: Rizki Yang Halal Dan Baik

By: M. Agus Syafii

Sahabatku, Apa syarat agar doa kita mudah terkabul? Rasulullah bersabda, "Wahai sekalian manusia! Sesungguhnya Allah adalah Maha Baik dan tidak akan menerima dari hamba-hambaNya kecuali yang baik pula. Dan sesungguhnya Dia memerintahkan orang-orang Mukmin untuk mengamalkan apa yang diperintahNya kepada para Rasul." Lalu beliau membacakan Firman Allah, "Wahai Para Rasul, makanlah makanan yang baik dan kerjakanlah amal yang shaleh. Sesungguhnya Aku Maha Mengetahui apa-apa yang kamu kerjakan." (QS. al-Mukminuun: 51).  dan "Wahai orang-orang beriman, makanlah diantara rizki yang baik, yang Kami berikan kepadamu." (QS. al-Baqarah:172).  Beliau bercerita tentang seorang laki-laki yang melakukan perjalanan jauh, tubuhnya penuh keringat dan debu dan dia selalu menengadahkan tangan ke langit sambil mengatakan, "Ya Allah..Ya Allah,"  tetapi makanan, minuman dan pakaian dari yang haram, beliau bersabda, "Bagaimana mungkin doa orang seperti ini akan dikabulkan oleh Allah?" (HR. Muslim, at-Tirmidzi, Ahmad).

Sahabatku, Rasulullah telah mengingatkan kita agar kita senantiasa memakan makanan yang halal dan baik, meminum minuman yang halal dan baik pula.  Menjauhi apa yang diharamkan. Firman Allah, "Wahai Para Rasul, makanlah makanan yang baik dan kerjakanlah amal yang shaleh. Sesungguhnya Aku Maha Mengetahui apa-apa yang kamu kerjakan." (QS. al-Mukminuun: 51). Ayat itu menjelaskan bahwa kita diwajibkan untuk mendapatkan rizki, makanan, minuman dan pakaian yang kita peroleh adalah rizki yang halal dan baik, didapat dengan cara yang halal dan baik juga, agar doa kita dikabulkan oleh Allah.

Wassalam,
M. Agus Syafii
--
Sahabatku yang "single" ingin segera menikah. Menangislah & memohon pd Allah, yakinlah Allah menyegerakan jodoh anda. Yuk, ajak teman, saudara untuk hadir di kegiatan "Untukmu Amalia", Ahad, 22 Januari 2012. Jam 9.sd 12 siang di Rumah Amalia. Bila berkenan berpartisipasi Buku Bacaan, Paket sembako, Paket Sekolah, perangkat sholat, konsumsi. Kirimkan ke Rumah Amalia Jl. Subagyo IV blok ii, No. 24 Komplek Peruri, Ciledug, Tangerang 15151. Dukungan & partisipasi anda sangat berarti bagi kami. Info: agussyafii@yahoo.com atau SMS 087 8777 12 431, http://agussyafii.blogspot.com, http://twitter.com/agussyafii


__._,_.___
Recent Activity:
" Minuman para Anbia :  http://higoat-2009.blogspot.com/"

" Anda masih mencari jodoh? Lawati http://www.myjodoh.net"

" Kertas Soalan Ramalan Matematik 2010 :  http://maths-catch.com/exam"

" Kedai Maya : http://halawahenterprise.blogspot.com/"

" Blog Sahabat RG : http://azwandengkil.blogspot.com"

Terima kasih kerana sudi bersama kami. Untuk mendapatkan maklumat lanjut tentang ReSpeKs Group, sila ke : http://respeks-group.blogspot.com.
Segala email yang tersiar melalui Respeks Group adalah tanggungjawab penulis asal email. Owner atau moderator tidak bertanggungjawab ke atas setiap email yang disiarkan dan sebarang dakwa dakwi tiada kena mengena dengan moderator group.

MARKETPLACE

Stay on top of your group activity without leaving the page you're on - Get the Yahoo! Toolbar now.

.

__,_._,___

No comments:

Post a Comment